Menteri Mukhtarudin Gandeng IDN Global, Tingkatkan Kompetensi Pekerja Migran melalui Vokasi
-
Menteri P2MI Mukhtarudin bersama jajaran IDN Global di kantor KemenP2MI, Jakarta pad a17 Oktober 2025.
JAKARTA – Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI) Mukhtarudin menegaskan pentingnya pendidikan vokasi untuk mencetak pekerja migran Indonesia (PMI) yang kompeten dan berdaya saing global.
Hal ini disampaikan Menteri Mukhtarudin saat bertemu dengan Indonesian Diaspora Network (IDN) Global di Kantor KemenP2MI, Jakarta, pada Jumat 17 Oktober 2025.
Mengutip arahan Presiden Prabowo Subianto, Mukhtarudin menekankan dua fokus utama, perlindungan PMI berkualitas dan peningkatan kapasitas SDM melalui vokasi.
"Saya kira Pendidikan vokasi adalah kunci agar PMI kita mampu bersaing di pasar kerja internasional,” ujar Menteri Mukhtarudin menegaskan.
Mukhtarudin mengusulkan melibatkan pekerja migran purna sebagai instruktur pelatihan untuk berbagi pengalaman langsung.
"Seperti budaya kerja di Jepang, agar materi pelatihan relevan dengan kebutuhan industri," beber Mukhtarudin.
Mukhtarudin juga mengajak IDN Global berkolaborasi dalam edukasi migrasi aman dan peningkatan keterampilan calon PMI.
“IDN Global adalah mitra strategis dalam membangun ekosistem perlindungan PMI dari hulu ke hilir,” kata Menteri Mukhtarudin.
KemenP2MI dalam hal ini selalu berkomitmen memperluas akses pendidikan vokasi dan memperkuat sistem perlindungan agar PMI tidak hanya bekerja di luar negeri, tetapi juga turut meningkatkan daya saing bangsa di kancah global.